Cara Membuat Kotak Banner Ads 300x250 Responsive Di Blogger

Cara Membuat Kotak Banner Ads 300x250 Responsive Di Blogger

membuat kotak banner 300x250

nafasmedia | Halo apa kabar? seperti biasa diseri mempercantik blog bagian ke #5 dan kali ini masih dibagian Banner ads, kalau kemarin kita sudah Membuat Banner Ads Responsive DiBlogger, dan sekarang kita akan membuat kotak banner ads untuk di letakkan didalam sidebar blog. nah yang ini adalah kebalikan dari yang kemarin kalau yang ini tidak boleh diletakkan dibawah header  harus diletakkan didalam sidebar, karena kotak banner ads ini sudah saya desain untuk ukuran iklan berukuran 300x250 saja.

Kotak banner ads ini fungsinya sama yaitu untuk memasang sebuah iklan namun ini bukan untuk iklan kalian ya. Apakah website kalian memiliki jasa pasang iklan? jika iya kotak banner ini cocok untuk itu. Maksudnya kotak banner ini akan mempromosikan jasa pasang iklan kalian, supaya pengunjung website kalian mengerti kalau di website kalian itu memiliki jasa psang iklan. Paham?

Penasaran bagaimana bentuk dari kotak banner ads ini? jika iya silahkan lihat juga diwebsite saya yang AppsMedia, lebih mudahnya silahkan tekan saja tombol demo dibawah ini.
Bagaimana tertarik untuk membuatnya? Baiklah jika kalian sudah tidak sabar untuk cara membuatnya kalian bisa ikuti tutorialnya dibawah ini ya.


TUTORIALNYA:

pertama silahkan masuk akun blogger kalian, lalu siapkan ruang kosong dibagian sidebar untuk menerapkan Kotak banner ads ini nanti, jika sudah silahka masuk menu Tema lalu masuk ke Edit html. Jika sudah silahkan copy 1 paket kode css dibawah ini dan letakkan didalam atau diatas kode </style> atau di atas kode ]]></b:skin>


.nfs-banner300 a{padding: 10px 28px; background: #ffffff;text-decoration:none; border: 1px solid; border-radius: 100px; font-weight: 500; color: #0091da;}
.nfs-banner300 a:hover {background: #fff;color:#0091da;border:1px solid 5b95f5}
.nfs-banner300 .nfstitle970{font-weight: 500; font-size: 24px; color: #fff; padding: 28px; text-align: center;margin-top: 40px;}
.nfs-banner300{background: #0091da; padding: 0; width: 300px; height: 250px; overflow: hidden; text-align: center;}

Jangan lupa simpan template. Lalu kita akan memasangnya langsung kedalam sidebar, silahkan buka menu tata letak kalian di dashboard blogger kalian, silahkan masuk pilih "tambahkan gadged" yang seharusnya tadi kalian sudah siapkan sebelum masuk ketutorial nya. jika sudah pilih saja yang html/javascript. lalu copy kode html dibawah ini dan letakan didalamnya


<div class="nfs-banner300"><div class="nfstitle970">Ad Space 300x250</div><a href="Link Anda Disini" target="_blank">Buy Now</a></div>

Caranya seperti kemarin. ganti tulisan link anda disini dengan link halaman jasa pasang iklan kalian. lalu jika sudah simpan saja dan lihat hasilnya.

PENUTUP:

Bagaimana apakah ada yang kesulitan atau ada yang terjadi error? jika iya silahkan tanya kesaya lewat kolom komentar atau bisa contact kesaya. Mungkin segini saja yang bisa saya sampaikan pada artikel ini. krang lebihnya Saya minta maaf. Sampai jumpadi artikel selanjutnya.